PERANGKAT KOMPONEN CPU
CPU atau Central Processing Unit adalah perangkat keras komputer yang memiliki fungsi penting. Tiap komputer tentu memiliki CPU untuk dapat beroperasi.CPU bertugas memahami dan melaksanakan perintah dan data dari perangkat lunak.
Casing CPU
merupakan bagian paling luar. Umumnya CPU terbuat dari aluminium atau bahan-bahan yang sejenis. Fungsi casing CPU adalah untuk melindungi berbagai komponen CPU lainnya yang ada di dalam dari debu, panas, air, atau kotoran lainnya pada saat bekerja.
juga berfungsi sebagai tempat kita meletakkan dan memasang berbagai komponen seperti motherboard, power supply, optical disc drive, hard disk, dan lain-lain. Peran casing penting agar komponen lain terjaga dan tidak rusak.
CD/DVD ROM
biasa juga dikenal sebagai optical disk drive. Komponen ini merupakan piranti yang dapat digunakan untuk menulis dan membaca kaset atau kepingan CD/DVD.
Dengan kata lain, fungsinya adalah membaca file dan data pada kepingan CD atau DVD atau format lain yang sesuai. Adapun format yang termasuk ke dalam CD/DVD ROM adalah CD-ROM drive, CD-RW drive, DVD-ROM drive, dan DVD-RW drive.
Harddisk
Harddisk atau biasa disingkat HDD, merupakan tempat penyimpanan data konvensional pada komputer yang bekerja secara mekanik. Harddisk berisi sebuah piringan atau cakram.
Fungsi harddisk adalah untuk media penyimpanan data, serta media penyimpanan instalasi dari sistem operasi yang digunakan untuk menjalankan CPU. Semakin besar kapasitas harrdisk, maka semakin banyak pula data-data konvensional yang dapat disimpan.
Motherboard
merupakan papan sirkuit tempat berbagai komponen elektronik atau komponen komputer lainnya saling terhubung seperti seperti processor, video card, sound card, hard disk, dan lain sebagainya. Ada beberapa komponen Motherboardseperti socket, slot SATA, slot PCI, dan I/O ports.
Fungsi motherboard adalah untuk menghubungkan setiap komponen-komponen komputer tersebut agar bisa saling berkomunikasi satu sama lain. Motherboard menyatukan semua perangkat keras komputer menjadi satu kesatuan.
Heatsink
Pemakaian heatsink untuk mengatasi panas yang terjadi pada saat komponen elektronika bekerja tidak dapat dihindari.
Karena dengan menggunakan heatsink, panas yang ada pada komponen akan segera diserap oleh ke heatsink sehingga panas tidak menumpuk pada komponen yang bisa menimbulkan overheat pada komponen tersebut.
Battery
Baterai CMOS merupakan salah satu kompenen penting dalam komputer. CMOS atau Complementary Metal Oxide Semi-conductor merupakana perangkat keras yang berbentuk mirip baterai. Benda kecil yang satuini terletak pada motherboard komputer.
Pada dasarnya, fungsi utama dari benda ini adalah untuk memberi pengaturan waktu, tanggal dan lainnya sehingga bisa tetap tersimpan sekalipun komputer dimatikan.
fungsi lainnya yaitu Menyimpan Pengaturan BIOS (Basic Input Output System), Mengatur Waktu dan Tanggal, RAM Berkapasitas Kecil, dan Menyisipkan Baterai Berukuran Rendah
Power Supply
Power supply merupakan salah satu bagian CPU yang sangat penting, karena menyangkut masa pakai komputer. Fungsi power supply adalah untuk memberikan daya atau sumber listrik pada komponen-komponen komputer. Jika power supply tidak bekerja baik, maka kinerja CPU komputer juga akan terganggu.
Power supply juga berfungsi merubah tegangan DC menjadi AC sebelum dialirkan ke setiap komponen-komponen komputer itu sendiri. Power Supply memiliki tegangan daya yang berbeda-beda ada dari 300 watt, 380 watt, 400 watt, 450 watt, 500 watt, 600 watt, dan sebagainya.
Kelompok 9
- Anida Khairiyyah
- Luh Inez Sava
- Nabilah Tsurayya
- Dwi Adzkia
Tidak ada komentar:
Posting Komentar